Kompetensi Pedagogik Guru Dalam Perspektif Islam

Authors

  • Ahmad Nasirudin Universitas Islam Negeri Syeh wasil Kediri Author
  • Ahmad Afif Abdullah Universitas Islam Negeri Syeh wasil Kediri Author

Keywords:

Pedagogik, guru, Islam

Abstract

Rendahnya mutu pendidikan yang disebabkan karena minimnya guru yang memiliki kompetensi pedagogik, khusnya dalam ranah pendidikan Islam, Masih banyak kita jumpai, baik di lembaga formal maupun non formal. Padahal jika guru mampu memakai model, metode dan media yang tepat, akan mempercepat tercapainya target pembelajaran. Pengetahuan yang bekaitan dengan metode, model dan media yang sesuai dengan Islam sangat dibutuhkan. Oleh karena itu, penelitian tentang kompetensi pedagogik guru, khususnya dalam perspektif Islam, penting untuk dilakukan. Hasil dan kedimpulan dari penelitian ini adalah Guru harus memiliki kompetensi pedagogik yang diuraikan sebagai berikut: Mampu efektif dalam berkomunikasi dengan siswa, mampu menjadi Uswatun Hasanah (Teladan baik) bagi siswa, Juga mampu menerapkan metode-metode pembelajaran seperti yang tertuang dalam Al Qur’an di antaranya adalah metode ceramah (Mauidzoh Hasanah), Metode diskusi dan berfikir kritis, metode menghafal. Kompetensi atau kemampuan tersebut harus dimiliki oleh guru, agar tercipta tujuan dari pendidikan.

Downloads

Published

2025-06-27